Akhirnya, Resmi Dapatkan Tanda Tangan Bintang Garang Ini, Skuad Persib Kian Mewah?

2:04 PM
Bobotoh mendapatkan kabar gembira karena akhirnya salah satu bintang pujaan mereka telah resmi membubuhkan tanda tangan baru.

Ya, gelandang andalan Kim Jefrey Kurniawan telah memperpanjang kontraknya 3 tahun hingga 2021. Kim yang tengah menjalani perwatan akibat cedera parah ketika diterjang pemain Persija Rudi Widodo memberikan pernyataan tersebut.


Melalui akun twitternya @kimkurniawan ia sangat bangga dan bahagia tetap menjadi bagian Persib. "Sangat senang dan bangga bisa menjadi bagian Persib 3 tahun hingga 2021. Saya sangat berharap bisa memberikan yang terbaik dan juara bersama kalian" ujar Kim.

Pemain berdarah Jerman tersebut memang tampil apik musim lalu, meski bertubuh mungil namun kegarangannya di lini tengah tak perlu diragukan lagi.


Berani, cekatan dan tak kenal lelah adalah ciri khas dari adik ipar Irfan Bachdim itu. Kim yang terkenal dekat bobotoh memang berhasil mencuri perhatian bobotoh karena ia bermain amat total atau kata orang Sunda mah 'jeung getihna'.

Kehadirannya di lini tengah jelas akan membuat skuad Persib kian mewah, karena sebagai besar gelandang Persib mulai memasuki usia senja seperti Haryono. Sebelumnya Maung Bandung juga telah resmi diperkuat Victor Igbonefo, Bojan Malisic dan Eka Ramdani.

Menarik kita nanti aksi Kim Jefrey Kurniawan saat ia kembali nanti, apakah akan tetap apik atau justru menurun?

Sumber : www.indosport.com (12/1/2018)

www.goal.com (12/1/2018)

Artikel Terkait

Next Article
« Prev Post
Previous Article
Next Post »
Penulisan markup di komentar
  • Untuk menulis huruf bold gunakan <strong></strong> atau <b></b>.
  • Untuk menulis huruf italic gunakan <em></em> atau <i></i>.
  • Untuk menulis huruf underline gunakan <u></u>.
  • Untuk menulis huruf strikethrought gunakan <strike></strike>.
  • Untuk menulis kode HTML gunakan <code></code> atau <pre></pre> atau <pre><code></code></pre>, dan silakan parse kode pada kotak parser di bawah ini.

Disqus
Tambahkan komentar Anda

No comments